tubanku sekolahku masadepanku

Minggu, 26 April 2009

Pendidikan sebagai Suatu Tuntutan


Dunia masuk dalam era yang dinamakan globalisasi. Dimana tidak ada lagi batasan tempat dan waktu, tiap orang di belahan bumi ini dapat melakukan apa yang dia kehendaki tanpa ada lagi batasan. Era globalisasi ini memeliki keuntunguan dan kekurangannya. Keuntungannya adalah manusia tiada lagi memilki batasan dan dapat berkembang sebesar-besarnya tanpa bayang-bayang dari orang lain, sedangkan kekurangannya masa ini menuntut seseorang memiliki kemampuan lebih dibidangnya dan diharuskan memiliki nilai plus dari orang lain dan menjadikkannya mampu survive dalam era globalisasi. Untuk itu diperlukan latar belakang pendidikan yang memadai.

Sekarang pendidikan merupakan suatu tuntutan, sebuah tuntutan untuk perubahan masa depan yang lebih baik. Karena manusia tidak mungkin hidup statis diperlukan inovasi yang terus-menerus dalam melalui hari-harinya.
Sebagaimana artikel-artikel saya sebelumnya. Saya lebih menekankan pendidikan sebagai tolak ukur dalam menilai suatu keberhasilan program karena tanpa campur tangan pendidikan maka hasil dari suatu usaha tidaklah akan sebaik yang diimbangi dan disertai dengan status pendidikan yang jelasPendidikan bukan hanya masuk dalam kebutuhan sekunder maupu tersier. Pendidikan saat ini sudah masuk dalam kebutuhan primer yang wajib dilalalui oleh setiap lapisan masyaraket, dan tetntunya pemerintah juga selayaknya memberikan dukungan sebesar-besarnya melalui fasilitas pendidikan unruk membantu mencerdaskan bangsa.

Paradigma atau pola pandang pendidikan sebagai tuntutan haruslah mulai kita kembangkan dalam alam bawah sadar kita. Mengapa hal itu harus. . . . karena sekali lagi perubahan menuntut seseorang dengan pendidikan yang bermutu.
Fenomena yang terjadi adalah karena masih banyaknya orang-orang yang menganggap pendidikan sebagai hal yang tidak harus dilakukan dan akhirnya menyesal belakangan karena mereka baru menyadari bahwa pendidikan mampu membawa perubahan dalam ehidupan mulai dari status social, tingkat intelektual maupun gaya jidup.

Jika kita berkaca atau melihat film lascar pelangi, kita akan dibawa pada suatu masa dimana keterbatasan akses pendidikan yang sanagt sulit. Tetapu dengan tekad kuat dan kemauan sekeras baja...... seorang anak mampu merubah dunia.
Hal tersebut diatas hendaknya dapat kita gunakan sebagai pemacu keinginan untuk menuntut ilmu setinggi-tingginya. Karena pendidikan adalah suatu tuntutan.

Majulah Pendidikan di KotaKu tercinta. . . .

0 komentar:

This Blog Supported By: Photobucket
welcome to the tuban-jatim.blogspot.com.....this blog contain many information about tuban...enjoy your visiting....(for more great result please use mozzila firefox browser)
Template by : koko (koko-fuxer.blogspot.com)